Rabu, 26 Februari 2014

KKB dan Tepung Kobe Gelar "Cooking Class"
Denpasar (Bisnis Bali) -  
Koperasi Krama Bali (KKB) bersama tepung Kobe menggelar cooking class atau kelas memasak di Banjar Kaliungu Kaja, Jalan Belimbing Denpasar, Senin (10/2).
Dalam kesempatan itu, Gede Dana Pramitha, selaku koordinator pelatihan dari Koperasi Krama Bali mengungkapkan, digelarnya cooking class KKB bersama tepung Kobe ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan tiap tahun.

Kegiatan ini bertujuan untuk menambah wawasan kuliner khususnya kepada ibu-ibu PKK, serta memberikan pengetahuan tentang penggunaan tepung Kobe yang sangat praktis dan ekonomis.
Ia mengatakan, di samping sebagai penambah wawasan memasak bagi ibu-ibu PKK, kegiatan ini juga bertujuan untuk mensosialisasikan KKB agar lebih dekat ke masyarakat, sehingga tiap jasa layanan yang ditawarkan pihak KKB dapat tersentuh di semua golongan masyarakat.
"Kegiatan cooking class ini dapat memberi wawasan kuliner pada peserta, sehingga di samping bermanfaat untuk keluarga, kegiatan ini bisa menjadi peluang bisnis bagi ibu-ibu PKK yang ingin memulai berwirausaha di bidang kuliner," ujar Dana Pramitha.
Ia menambahkan, peserta yang ikut dalam cooking class ini diharapkan dapat lebih terampil dalam mengolah masakan atau kuliner, baik untuk keluarga maupun dijadikan peluang bisnis guna menambah penghasilan. Di samping itu, juga sebagai wadah edukasi masyarakat akan pentingnya makanan sehat dan bergizi.
Dalam kesempatan yang sama, Area Sales dan Promotion Manager Kobe, Andi Kodriat mengungkapkan, selain untuk ajang promosi kegiatan ini juga bertujuan untuk memberdayakan ibu-ibu PKK pada tiap banjar untuk mampu mengolah masakan dengan praktis, terlebih lagi jika ilmu yang didapat dari cooking class ini bisa dijadikan peluang untuk memulai usaha kuliner, sehingga mampu memberikan penghasilan tambahan.
Ia mengatakan, dalam kelas memasak ini peserta diajarkan bagaimana mengolah beberapa masakan seperti membuat ayam kentucky, serabi cukit, babat atau ayam gongso, serta brownies kukus dengan menggunakan tepung pisang Kobe.
Ia menambahkan, tepung Kobe memiliki berbagai varian di antaranya tepung ayam, gong puding, tepung pisang goreng yang bisa digunakan untuk bermacam-macam kue, serta Boncabe yakni sambal kering yang enak disajikan dengan berbagai macam penganan makanan.
Ia mengharapkan, dengan diadakan cooking class ini dapat memberikan pembelajaran dan keterampilan memasak kepada ibu-ibu PKK, sehingga di samping bisa diaplikasikan dalam keluarga, juga bisa menjadi peluang usaha. *ady